Kartu Spell umumnya dapat diaktifkan hanya dalam Main
Phase, dan membantu kamu dengan efek yang beragam. Kartu Spell memiliki banyak
efek-efek kuat, seperti menghancurkan kartu lain atau meningkatkan kekuatan
monster. Simpan kartu-kartu ini di tangan hingga kamu mendapatkan saat yang
tepat untuk mengeluarkannya.
Normal Spell Card (Kartu Spell Normal)
Kartu Spell Normal mamiliki efek sekali pakai. Untuk menggunakan Kartu
Spell Normal, umumkan aktivasinya pada lawan, letakkan face-up di field. Jika
aktivasi sukses, kemudian kamu menerapkan efek yang tertulis di kartu. Setelah
menyeleaikan efek, kirim kartunya ke Graveyard.
Kartu-kartu ini digunakan untuk melakukan Ritual Summon. Penggunaan
kartu ini sama seperti penggunaan Kartu Spell Normal.
Kartu-kartu ini tetap berada di field setelah diaktifkan, dan efeknya
berlanjut selama kartunya face-up di field. Dengan menggunakan Kartu Spell
Kontinyu, kamu dapat membuat efek terur menerus dengan sebuah kartu, yang mana
merupakan hal yang bagus, namun ada peluang lawan akan membuangnya dari field
sebelum kamu mendapat keuntungan dari efeknya.
Kartu-kartu ini memberikan efek ekstra pada 1 monster face-up pilihanmu
(entah milikmu sendiri atau milik lawan, tergantung kartunya). Kartu Equip
tetap di field setelah diaktifkan. Kartu Spell Equip hanya berpengaruh pada 1
monster (disebut monster yang di-equip (equipped monster)), namun tetap memakai
satu dari Spell & Trap Zone kamu. Jika memungkinkan, letakkan tepat dibelakang
monster yang di-equip agar lebih mudah diingat. Jika monster yang di-equip
hancur, di flip face-down, atau meninggalkan field, Kartu Equip-nya hancur.
Kartu-kartu ini ditempatkan di Field Card Zone dan tetap di field
setelah diaktifkan. Hanya boleh ada 1 Kartu Spell Field yang face-up di field
kapanpun diantara kedua pemain. Saat Kartu Field baru diaktifkan, Kartu Spell
aktif yang sebelumnya otomatis hancur.
Kartu-kartu ini bisa diletakkan face-down di Field Card Zone, tapi
tidak aktif hingga di-flip face-up.
Ini adalah Kartu Spell khusus yang dapat diaktifkan dalam phase apapun
di giliranmu, tidak hanya Main Phase. Kamu juga dapat mengaktifkannya saat turn
lawan jika kamu telah men-Set kartunya dulu, tapi kamu tidak dapat
mengaktifkannya di turn yang sama saat di-Set.
Next phase: Kartu Trap
Prev. phase: Kartu Spell & Trap
Prev. phase: Kartu Spell & Trap
Bab 2-9-1: Kartu Spell
4/
5
Oleh
Askhabul Yamin